Kab. Cirebon, PN
Dalam kurun dua Minggu ditengah bencana wabah Covid-19, terhitung empat kali kegiatan Bhaksos telah dilaksanakan Keluarga Besar Polsek Losari Polresta Cirebon. Untuk hari Selasa kemarin (21/4), Polsek Losari pun pasalnya sudah melaksanakan giat Gerakan Bhakti Sosial Serentak seperti yang telah dilaksanakan seluruh jajaran Polsek yang ada di ruang lingkungan Polresta Cirebon. Dimana dalam giat yang dipimpin Kapolsek Losari tersebut membagikan paket sembako secara door to door kepada warga masyarakat tidak mampu yang ada di Desa Kalirahayu Kecamatan Losari.
Sebelumnya, tiga giat Bhaksos lainnya yang sudah dilaksanakan Keluarga Besar Polsek Losari yakni melaksanakan Giat Pembagian Nasi Kotak kepada tukang ojek, tukang becak dan masyarakat Losari, Giat Pembagian Nasi Kotak kepada Tukang Becak, Nelayan dan Ojeg dan Giat Bhaksos Dapur Umum Polresta Cirebon di Polsek Losari dengan membagikan sembako kepada Masyarakat.
Kapolsek Losari, Kompol Alisman, SH mengatakan, terlaksananya giat Gerakan Bhakti Sosial Serentak yang di prakarsai oleh Polresta Cirebon selain dalam rangka menghadapi Bulan Suci Ramadhan namun juga sebagai wujud kepedulian Polri khususnya Keluarga Besar Polresta Cirebon terhadap warga masyarakat tidak mampu yang terdampak langsung akibat bencana wabah Covid-19. Untuk pelaksanaan kegiatannya sendiri, pihaknya membagikan Paket Sembako kepada warga miskin atau warga tidak mampu yang ada di Desa Kalirahayu Kecamatan Losari. Dimana dalam giat yang berlangsung aman dan tertib tersebut diikuti oleh Panit Reskrim, Ipda Budi Rahmanto SH, Bhabinkamtibmas Bripka Sukandar dan Anggota Polsek Losari lainnya. ”Alhamdulillah giat Gerakan Bhakti Sosial Serentak kemarin sudah berlangsung dengan lancar, kami bagikan secara door to door untuk warga tidak mampu yang ada di Desa Kalirahayu,” terangnya.
Lanjut disampaikan Alisman, untuk tiga giat lainnya yang sudah dilaksanakan jajaran anggota Polsek Losari diantaranya membagikan paket nasi kotak yang dipimpin Danramil Losari, Kapten Inf. Hairi. S dan di ikuti oleh Camat Losari, H. Muklas, S.Sos M.Si beserta jajaran anggota Polsek Losari pada Selasa tanggal (14/4) di sekitar Pertigaan Losari dan Terminal Losari untuk para tukang ojek, tukang becak dan masyarakat Losari yang terdampak Covid-19. Selanjutnya, Polsek Losari sudah melaksanakan Giat Pembagian 200 Paket Nasi Kotak untuk Tukang Becak, Nelayan Desa Ambulu dan Ojeg yang dipimpin dirinya secara langsung pada Kamis (16/4) dan diikuti oleh jajaran Anggota Polsek Losari bersama jajaran anggota Koramil Losari bertempat di Pangkalan Pertigaan Pasar Bawang Losari. Kegiatan Bhaksos berikutnya yakni membuka Dapur Umum Polresta Cirebon di Polsek Losari dengan membagikan 320 Paket Sembako untuk masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Losari Kidul Kecamatan Losari dan untuk tukang becak dan tukang ojeg yang ada di pertigaan Losari pada (18/4) kemarin. “Insya Allah kami juga akan melaksanakan giat pembagian masker kesehatan untuk warga masyarakat sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah hukum Polsek Losari,” tuturnya. (ries)