Kabupaten Cirebon PN
Kondisi jalan dari simpang dusun Gerdu Desa Kaliwedi Kidul menuju kantor kecamatan Kaliwedi, ibu kota Kecamatan Kaliwedi , Kabupaten Cirebon,tampak rusak parah
Jalan dari simpang blok Gerdu Desa Kaliwedi menuju kantor Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon, sudah lama rusak parah sedangkan beberapa hari lagi mengadakan musabaqoh thilswatil qur’an sekabupaten Cirebon, yang bakal dihadiri dari 40 kecamatan yang ada di kabupaten cirebon,
Namun, hingga kini Selasa 25-10-2022, jalan tersebut belum juga Rampung diperbaiki pemerintah daerah kabupaten cirebon
Pantauan PN pada Selasa 25-10-2022, hampir semua titik jalan itu rusak dengan lubang menganga di mana-mana kurang lebih sepanjang 300 meter .
Aspal jalan sudah tak terlihat Kerikil kerikil bulat dan tajam di badan jalan kerap mengancam nyawa pengendara yang melintas di jalan itu.
Salah satu perangkat desa yang ada di kecamatan Kaliwedi yang minta ditutupi identitans nya saat mengikuti rapat untuk acara MTQ di kantor kecamatan kaliwedi , Ingin Curhat ke Awak Media PN Karena Jalan di depan kantor kecamatan kaliwedi rusak parah, Kerusakan yang paling parah dari tikungan blok Gerdu ke arah kantor kecamatan kaliwedi,. Akibatnya kendaraan roda empat selalu saja macet, karena jalan berlubang dan licin dan bergelombang penuh air hujan. Kendaraan baik roda dua maupun empat terpaksa exstra hati hati di saat melintasi dari tikungan Gerdu sampai ke kantor kecamatan.
Kondisi diperparah dengan medan jalan yang penuh batu batu bulat sehingga ada saja pengendara roda dua yang jatuh akibat jalan licin dan berlubang,
Dia mengaku sebagai salah seorang perangkat desa, dia mengaku sungkan, jikalau mau jalan ke arah kecamatan,atau ada tugas ke kantor kecamatan karena jalan rusak, itu sudah bertahun-tahun rusak. Namun belum ada perhatian dari pemerintah daerah kabupaten Cirebon,
Padahal, lanjut dia, jalan itu merupakan akses utama dari desa-desa se kecamatan Kaliwedi dan menuju ke arah kecamatan Gegesik dan ke arah kecamatan arjawinangun,
“Sudah lama rusak begini. Lihat sendiri, jalannya seperti kali. Lewat di sini seperti jalan di kali yang setengah kering,” ungkap perangkat desa pada Selasa 25-10-2022, ***Sukadi