Pelita News I Indramayu – H. Moch Zain Hasan kembali menahkodai Primer Koperasi Produsen Tahu Tempe Indonesia (Primkopti) Kabupaten Indramayu. Ia terpilih secara aklamasi melalui pemilihan Pengurus dan Pengawas Primkopti Indramayu periode 2025-2029 di aula setempat, Sabtu (15/02/2025).
Berikut Susunan Pengurus Primkopti Indramayu Periode 2025-2029
Ketua : H Moch Zain Hasan
Sekretaris: R Aslah Almahali
Bendara : Yunan
Pengawas Ketua: Ali Rastim dengan anggota Ahmad Fathurrohman dan Dasuki
Dalam paparannya Moch Zain Hasan mengaku akan melaksanakan kepercayaan yang diberikan kepada dirinya dan rekan-rekan lainnya untuk membawakan organisasi yang sebagian besar bergelut dalam tata kelola kacang kedelai ini jauh lebih baik dari periode sebelumnya.
“Insyaa Allah saya akan menjaga kepercayaan sebagai ketua dengan amanah serta memajukan organisasi termasuk meningkatkan kesehjateraan anggota melalui program yang sudah ada,” tandasnya di sela-sela jeda pemilihan.
Ia juga menyampaikan rasa terimakasih kepada kepengurusan sebelumnya baik Pengurus, Pengawas dan Karyawan. Karena menurutnya mereka semua mempunyai peran yang sama yakni membuat Primkopti Indramayu tetapn eksis hingga saat ini.
“Banyak hikmah dari semua itu. Keberadaan Primkopti kini telah menjadi nomor 1 di Indramayu. Dan respon dari pengurus Jawa Barat dan pusat sangat mengapresiasi dengan estafet kepemimpinan di Indramayu,” kata Zain Hasan. @safaro