Kab. Cirebon, Pelita News
Setelah melaksanakan berbagai kegiatan yang bersumberkan dari Dana Desa Tahap 1 dan Tahap 2 Tahun anggaran 2019, kali ini Pemerintah Desa Tuk Karangsuwung Kecamatan Lemahabang melalui sumber anggaran tahap ketiga kembali memfokuskan pengalokasian Dana Desa untuk beragam kegiatan-kegiatan yang menjadi skala prioritas kebutuhan warga masyarakat. Adapun pengalokasian tahap ketiga tersebut diantaranya terdapat untuk Puskesos, Sarana dan Pemeliharaan Prasarana Perpustakaan, Insentif Kader Jumantik, Insentif Kader Pos KB, Alat Polindes, PMT dan ATK Posyandu, PMT Lansia, Insentif Kader Posyandu, Insentif Sopir Ambulance, Insentif Kemit, dan Service Perawatan Mobil Ambulance.
Pj Kuwu Desa Tuk Karangsuwung, H. Rian Aryanto kepada Pelita News menjelaskan, untuk Bidang Pembangunannya sendiri melalui TPK pihaknya tengah menggelar Dana Desa tahap ketiga dengan melaksanakan beragam kegiatan fisik peningkatan infrastruktur desa. Diantaranya yakni Hotmix Jalan Dusun 01 Gang Cendana RT 004 RW 002, Hotmix Jalan Dusun 02 Gang Muri/Maman RT 008 RW 004, Hotmix Jalan Dusun 03 Gang Uha RT 009 RW 005, Hotmix Jalan Dusun 03 Gang Bakro RT 011 RW 006, Pembangunan SPAL di Dusun 02 RT 005 RW 003, SPAL di Dusun 03 RT 010 RW 005, SPAL di Dusun 03 RT 012 RW 006. “Selain itu juga kita tengah membangun Tembok Penahan Tanah (TPT) di Dusun 03 RT 012 RW 006 dan Pembanguanan Rehabilitasi Rutilahu milik Ibu Iyah di Blok Pulo Undrus,” jelasnya.
Lanjut dikatakan Rian, untuk kegiatan lainnya Pemdes mengalokasikan tahap ketiga untuk ATK Pelaporan, Jasa RAB, Honorarium Pengelola sampah, kain kafan dan selang kebutuhan kematian, Sumbangan Maulid di Masjid AlFalah, Sumbangan Maulid di Masjid Ardisela, Sumbangan Maulid di Masjid Nurul Huda, Sumbangan Maulid di 10 Musholla yang tersebar di wilayah desa, Sumbangan Maulid anak muda, Pelatihan komputer, dan Modal Bumdes. “Insya Allah kucuran Dana Desa tahap ketiga ini sudah kami alokasikan ke semua berbagai kegiatan yang kini tengah berjalan dan sudah berjalan, saya harap semua kegiatan dapat berjalan baik dan lancar tanpa kendala serta hasil manfaatnya langsung dapat dirasakan masyarakat,” tuturnya. (ries)