Indramayu, PN
KPU Indramayu mengumumkan dukungan bakal calon (balon) perseorangan Toto Sucaryanto – Deis Handika (Toska) lolos verifikasi factual (verfak) dan dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti tahapan pencalonan pendaftaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu 2020 pada tanggal 4 – 6 September 2020. Pengumuman itu disampaikan KPU Indramayu melalui Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Dukungan Bakal Calon Perseorangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Tahun 2020 di Aula KPU setempat, Senin (20/07).
Ketua KPU Indramayu, Ahmad Toni Fatoni menjelaskan rapat pleno terbuka ini merupakan bentuk tindak lanjut dari verfak balon perseorangan selama 14 hari sejak 27 Juni 2020 oleh teman-teman PPS dan direkapitulasi di tingkat PPK pada tanggal 13 Juli 2020 dan hari ini (kemarin) Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Dukungan Bakal Calon Perseorangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Tahun 2020.
Pada saat verfak kata dia verifikasi administrasi (vermin) model B.1-1 KWK yang diturunkan kepada teman-teman PPS melalui PPK sejumlah 120.452 dukungan dan dinyatakan memenuhi syarat (MS) sebanyak 95.592 dukungan.
Menurutnya, dukungan syarat minimal balon perseorangan untuk menjadi calon bupati dan wakil bupati sebanyak 87.959 dukungan. Sementara dukungan balon perseorangan Toska yang MS mencapai 95.592 dukungan. “Setelah dilakukan verfak oleh PPS selama 14 hari, dukungan balon perseorangan dinyatakan cukup dan sudah memenuhi syarat minimal dan boleh melanjutkan untuk mengikuti tahapan selanjutnya yakni proses pencalonan pendaftaran balon bupati dan wakil bupati Indramayu tanggal 4-6 september 2020,” kata dia didampingi Komisioner KPU lainnya usai rapat pleno terbuka.
Saat verfak sambungnya ada kendala dilapangan diantaranya masyarakat pendukung tidak bisa ditemukan karena alasan pekerjaan, pindah dan meninggal dunia. “Kendala dilapangan sekitar 8 persen dan dari 120.452 dukungan dinyatakan TMS sekitar 20 persen,” sebut Toni.
Sementara itu, Toto Sucartono mengaku bersyukur pihaknya dinyatakan lolos verifikasi factual. Ia menyebutkan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Dukungan Bakal Calon Perseorangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Tahun 2020 merupakan wujud final dari rapat serupa sebelumnya di tingkat PPK.
Ditambahkan, Verfak ini luar biasa sekali, pihak penyelenggara seperti KPU dan Bawaslu betul-betul sangat professional. “Verfak dilakukan sangat ketat dan ini wujud suatu demokrasi yang betul-betul konkrit,” tambahnya. (01/san)