Indramayu,PN
Pemkab Indramayu nampaknya terus tancap gas, untuk mencapai target pemberian vaksin covid 19 kepada masyarakat. Upaya ini dilakukan secara sinergi pemerintah menggandeng semua instutusi dan lembaga yang ada untuk mendorong pencapaian target pemberian vaksin bagi masyarakat. Selain jajaran Polres Indramayu yang kini getol , membelokan kendaraan yang melintass di depan Mapolres untuk ditanyakan data tentang vaksin kepada pengguna, yang ketahuan belum vaksin langsung di vaksin di halaman Mapolres Indramayu. Petugas sudah stand By sehingga masyarakat pun tak menunggu lama giliran di vaksin.
Sementara itu, ditingkat desa , gelaran pemberian vaksin dilakukan masiv di semua wilayah bahkan, kegiatan ini dinilai lebih efektif karena melibatkan pengurus lingkungan Rt dan Rw warga yang belum divaksin dihimbau untuk datang ke balai desa setempat.
Seperti yang telihat di Desa Penganjang Kec. Sindang Indramayu melalui kerjasama dengan pihak Polres Indramayu dan Puskesmas pelaksanaan vaksin masal dilaksanakan kemarin. Warga yang di giring pamong desa dari sejumlah dusun dan lingkungan langsung mendapatkan pelayanan vaksin secara gratis.” Saya sebenarnya sudah pengen divaksin, Cuma bingung harus kemana sekarang mempeng ada di desa kita datang untuk divaksin,” ungkap Rudi warga setempat.
Tidak saja kelompok remaja dan dewasa , vaksin juga disambung antusias kaum lanjut usia (lansia) yang secara sukarela datang ke desa, bahkan ada yang diantar pihak keluarga,” Kakek saya ingin divaksin, sudah lama, namun karena kondisinya tidak mungkin di bawa jauh kebetulan ada di desa yang lebih dekat, terima kasih buat pihak kepolisian puskesmas dan pihak desa yang telah mempasilitasi kegiatan vaksin masal untuk masyarakat Pengajang,’ ungkap Edi warga Blok Aspeng Penganjang.
Kuwu Penganjang Darsono, menjelaskan bila Virus Corona, masih mengancam keselamatan masyarakat Indonesia saat ini oleh karena itu vaksin diharapkan bisa mengurangi dampak pandemic corona saat ini,” Ini merupakan upaya pemerintah dalam melindungi masyarakat dari virus corona, oleh karena harus direspon baik oleh masyarakat untuk bisa besama sama melaksanakan vaksin, agar tubuh memiliki kekebalan,” pungkasnya.**(ichsan).
Foto Vaksin Covid 19
Vaksin dilaksanakan di setiap Desa
Pemkab Indramayu kini kebut pencapaian target vaksin bagi warganya, salah satunya dengan melaskanakan vaksin disetiap desa dengan menggandeng semua elemen masyarakat sepeti aparat desa, Puskesmas hingga aparat kepolisian.**(ichsan)