Cirebon, (PN).-
Pemerintah Kabupaten Cirebon, hari ini Rabu (18/03/2020), resmi menutup wisata religi Sunan Gunung Jati. hal tersebut dilakukan untuk mencegah penularan Virus Covid-19 yang saat ini sedang mewabah di Kabupaten Cirebon.
Penutupan wisata Religi, Sunan Gunung Jati tersebut dilakukan pemkab Cirebon setelah sebelumnya berkordinasi terlebih dahulu dengan pihak keraton kasepuhan, dan keraton kanoman.
Penutupan Wisata yang setiap harinya selalu ramai dikunjungi warnasatawan baik dari daerah sekitar Cirebon dan luar Cirebon, terpaksa dilakukan karena di dalam komplek wisata tersebut dapat mengumpulkan orang banyak yang dapat mendorong cepat penularan virus Covid 19.
” kamu tutup, dalam waktu 14 hari kedepan mulai hari ini, Rabu (18/03) untuk pencegahan penularan virus covid 19 ” ujar Bupati Cirebon Imfon Rosadi saat di komfirmasi Pelita News..
Selain itu juga, dikatakan Bupati, selain menutup pihak Pemkab Cirebon juga sudah melakukan penyemprotan anti Virus Covid 19 , diseluruh sudut sudut tempat Wisata Religi Sunan Gunung Jati.
” selain itu juga, kita lakukan penyemprotan cairan anti virus di lokasi pemakaman sunan gunung jati, agar area tersebuf seteril dari virus” jelas bupati . (dha).