Bojonegoro,PN
Itulah yang disampaikan Wakil Ketua DPRD Bojonegoro, Wawan Kurniyanto, saat mengunjungi lokasi TMMD Reguler 110 Kodim 0813 Bojonegoro, di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (27/3/2021).
“Dengan kegiatan pembangunan fisik dan non fisik di Desa Ngrancang dan Jatimulyo, TMMD Reguler secara langsung telah membantu Pemda dalam mempercepat pembangunan di desa-desa tertinggal infrastruktur maupun SDM nya,” ungkapnya mengapresiasi.
Ia berharap pihak Pemdes maupun Masyarakat harus merawat hasil pembangunan, dan meneruskan pembangunan dengan modal gotong-royong yang telah disuburkan melalui TMMD itu, yaitu mandiri tanpa harus menunggu dibangun. Pasalnya, Pemkab memiliki tanggung jawab desa-desa lainnya di Bojonegoro yang masih tertinggal.
“Karakter bekerja keras, gotong royong, tolong-menolong, dan kepedulian, semua ada saat pelaksanaan program TMMD Reguler. Itulah yang menjadi nilai plus dari program pembangunan bersama TNI,” tandas wakil rakyat dari Dapil Tambakrejo ini.
Selain itu, pria yang tinggal di Tambakrejo ini juga menyampaikan terima kasih kepada Pemkab, Satgas TMMD, dan seluruh pihak yang telah membantu, termasuk masyarakat setempat yang sangat antusias untuk memajukan Dapilnya.
Ia juga menyatakan bahwa perubahan di masyarakat juga tampak jelas, mulai dari jalan di Desa Ngrancang dan Jatimulyo yang dulu biasa dan sekarang menjadi aspal, adanya drainase untuk pengawetan jalan, normalisasi sungai, rehab 20 unit rumah warga kurang mampu, dan rehab gedung SDN IV Ngrancang. Semuanya untuk mendongkrak kesejahteraan masyarakat, baik dari segi perekonomian, pendidikan, dan juga kesehatan. (Aan)