Pelita News, Indramayu – Sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus kepada anggota, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Mitra Jasa Indramayu menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2022. Koperasi yang dinyatakan sangat sehat oleh Kabid Pengawasan dan Pemeriksaan Koperasi pada Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat (Jabar) ini menggelar RAT di Aula Universitas Wiralodra (Unwir) Indramayu, Sabtu (25/02/2023).
Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua DEKOPINWIL Jabar, Musthofa Djamaludin, Kepala Divisi Bisnis 3 LPDB-KUMKM, Afir Hartono, Kabid Pengawasan dan Pemeriksaan Koperasi pada Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jabar, Dede Wahyudin, Sesepuh/Pendiri KSP, H. Supriyadi, Pengurus Primkopti Indramayu, perwakilan bank bjb Cabang Indramayu, perwakilan Bank Mandiri Cabang Indramayu, dan tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut juga diberikan santunan kepada 30 anak yatim/piatu, sumbangan untuk pembangunan Masjid Nurul Hidayah, Perum Gerbang Kecana Desa Pekandangan Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Renovasi Masjid Al-Ishlah, Kelurahan Margadadi Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Masjid Nurul Muhtadien Desa Jatisawit Kecamatan Jatibarang, Indramayu, Pembangunan Ponpes Darul Qur’an Underan Desa Pringgacala Kecamatan Karangampel Indramayu, Pembangunan Musholla Darul Khoiron Desa/Kecamatan Patrol Indramayu, dan penghargaan kepada Kantor Cabang Pembantu terbaik di tiap Kantor Cabang KSP Mitra Jasa,
Kabid Pengawasan dan Pemeriksaan Koperasi pada Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jabar, Dede Wahyudin dalam kata sambutannya mengatakan sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus kepada anggota, KSP Mitra Jasa Indramayu melaksanakan RAT Tahun Buku 2022.
Menurutnya, KSP Mitra Jasa Indramayu sangat sehat sehingga kepada anggota untuk tidak ragu menambah investasinya dan kepada Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) KUMKM untuk tidak ragu mensuport dana bergulirnya kepada koperasi tersebut.
“Kami menjamin KSP Mitra Jasa Indramayu sangat sehat,” tegasnya.
Sementara itu Ketua KSM Mitra Jasa Indramayu, H. Ngadino membenarkan RAT adalah bentuk pertanggungjawaban pengurus kepada para anggota.
Menurutnya, seluruh anggota KSP Mitra Jasa Indramayu sebanyak 716 orang dan calon anggota sebanyak 85.016 orang.
Dikatakan, KSP Mitra Jasa Indramayu kini telah memiliki 4 kantor cabang yakni cabang Indramayu, Subang, Cirebon serta Majalengka dan 29 Kantor Cabang Pembantu (KCP). Untuk kantor pusat sendiri kata dia beralamat di Jl. Jend. Sudirman No.150, Karanganyar, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
“Kami terus memberikan kredit / pinjaman bagi para pelaku usaha kecil menengah di wilayah Indramayu, Subang, Cirebon serta Majalengka termasuk membuka pelayanan di 29 KCP,” kata Ngadino didampingi Sekretaris H. Farid serta Bendahara H. Sujadi.
Dengan mengantongi Badan Hukum No 518/177/BH/PAD/XIII.9/V / 2013 tanggal 31 Mei 2013 dengan No IndukKoperasi (NIK) KSP Mitra Jasa dalam laporanya telah memiliki karyawan dan staf sebanyak 244 orang serta pada per 31 Desember 2022 telah memiliki Aset Rp.178.738.540.002,33 dan menggulirkan / volume pinjaman sebesar Rp.252.550. 255.000,00 .
Ngadino tidak menampik saat pandemi Covid-19 melanda dunia dalam kurun waktu dua tahun lebih membuat perekonomian Indonesia sempat lesu dan tentunya berimbas pada KSP Mitra Jasa. Namun berkat kekompakan pengurus dalam mengambil kebijakan yaitu membatasi volume pinjaman kepada nasabah dengan menilai selektif dan mempertahankan organisasi yang sehat serta pengelolaan keuangan yang sehat pula.
“Alhamdulillah KSP Mitra Jasa masih dipercaya masyarakat pelaku UKM. Pada RAT Tahun Buku 2022 kami masih mampu mendapatkan Sisa Hasil Usaha (SHU) sebesar Rp.2.213.873.378.49,” pungkasnya. (saprorudin)