Pelita News | Kabupaten Cirebon.- Kasus perundungan (bullying) kembali memunculkan keprihatinan di Kabupaten Cirebon. Video viral menunjukkan perundungan terhadap seorang siswa SD di wilayah Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon, memicu reaksi keras dari para pemimpin dan komunitas pendidikan.
Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag, mengecam kejadian tersebut dan memberikan arahan langsung kepada siswa-siswi SMAN 1 Sumber tentang bahaya perundungan. Dalam upaya mengatasi masalah ini, Diskominfo Kabupaten Cirebon bersama DPPKBP3A Kabupaten Cirebon menggelar acara dengan tema “Stop Bullying: Membangun Generasi yang Berbudaya Positif”.
Bupati Imron menekankan pentingnya pemahaman tentang bahaya perundungan bagi anak didik, mengingat dampak negatifnya terhadap kesejahteraan emosional dan mental korban. Dia mendorong para siswa untuk segera melaporkan kasus-kasus perundungan yang terjadi.
“Kita harus bersama-sama mencegah perilaku perundungan ini. Orang tua juga memiliki peran penting dalam memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang bahayanya tindakan tersebut,” tegas Bupati Imron.
Perilaku perundungan yang tidak ditangani dapat berpotensi menjadi tindak kriminal dan menimbulkan masalah sosial di masa depan. Karena itu, upaya pencegahan dan pendidikan menjadi kunci dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan anak-anak di Kabupaten Cirebon. @Nurzaman